Setiap mesin industri memiliki spesifikasi masing-masing dalam penggunaan dan perawatannya. Namun tahukah Anda kalau sebagian besar kerusakan pada mesin industri disebabkan oleh penggunaan yang tidak sesuai dengan spesifikasi mesin tersebut.
Debu dan kotoran yang menempel pada mesin industri jika terus dibiarkan, hal ini dapat menyebabkan mesin tidak beroperasi secara maksimal. Akibatnya, tidak bisa dipastikan kapan bagian mesin tersebut akan mencapai titik lemahnya sehingga memungkinkan mesin tiba-tiba menjadi rusak tanpa menunjukkan tanda-tanda sebelumnya.
Pemberian pelumas yang berlebih akan menyebabkan bagian-bagian mesin tidak leluasa untuk bergerak. Begitu pula dengan pemberian pelumas yang kurang akan menyebabkan onderdil pada mesin cepat aus.